Kalapas Kediri Meninjau Sarana Asimilasi Klotok Lapas Kediri

Kalapas Kediri Meninjau Sarana Asimilasi Klotok

Kediri – 19/06/20 || Sambil menunggu waktu sholat jumat Kalapas Kediri yang baru Asih Widodo menyempatkan diri untuk meninjau kondisi Sarana Asimilasi & Edukasi Klotok. Lahan seluas sekitar 7000 M² itu merupakan lahan milik Lapas Kelas IIA Kediri yang letaknya sekitar 8KM dari Lapas Kelas IIA Kediri. Berbagai sektor bisa dikembangkan disana. Mulai dari pertanian, Perkebunan, Perikanan, meubeler dan Lahan Pemancingan. Rudi Kristiawan selaku kasi kegiatan menuturkan, Lapas Kelas IIA Kediri sebenarnya mempunyai sektor kegiatan kerja yang bisa dikembangkan dan dijadikan produk unggulan di lapas. Namun untuk mewujudkan itu semua perlu pengelolaan dan sistem manajemen yang bagus. Utamanya dengan mengedepankan sistem manajemen bisnis dan menerapkan sistem ekonomi. namun tetap mengedepankan keamanan dan ketertiban Lapas.

Kalapas Kediri didampingi Kasi Giatja meninjau ladang perkebunan Klotok

Disamping itu Asih Widodo selaku Kalapas jg menyampaikan bahwa saya sependapat dengan Kasi Giatja. Kita tidak bisa hanya stag stag saja seperti ini. Kita harus bisa berubah, berevolusi untuk pembinaan WBP dapat berjalan dengan baik dan maksimal. Guna terwujudnya Reintegrasi Sosial tentunya. “tegas Asih”. Asih juga mempunyai rencana, sekarang ini kan sudah masuk ke New Normal, WBP sudah bisa untuk dipekerjakan kembali untuk asimilasi kerja di Sarana Asimilasi & Edukasi Klotok ini. Namun tetap selalu mengedepankan standart protocol Covid -19. Segera seleksi WBP yang punya kompetensi dibidang pertanian, perikanan, perkebunan, peternakan, dan meubeler. Setelah itu diadakan assesment dan berkoordinasi dengan seksi seksi yang lain dan Bapas Kediri untuk memperkerjakan WBP diluar. Harapan saya SAE Klotok ini bisa jadi bagus dan berjalan optimal semua sebelum akhir tahun. “pungkas Asih”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *