
Kediri – Sarana Asimilasi dan Edukasi Lapas Kediri (SAE Lakuli) memiliki berbagai ragam pembinaan kemandirian. Setiap hari Warga Binaan yang berasimilasi di SAE Lakuli melakukan kegiatan yang produktif. Salah satu kegiatan produktif yang dilakukan Warga Binaan di SAE Lakuli yaitu pembudidayaan tanaman sayuran.
Pembudidayaan tanaman sayuran ini merupakan salah satu bentuk pembinaan kemandirian pada bidang pertanian. Beberapa jenis tanaman sayuran yang dibudidayakan diantaranya sayuran kangkung, sayuran terong, sayuran kacang panjang dan lombok.
Kesuburan tanah dan penaggulangan hama sangat berpengaruh untuk hasil tanaman. Maka dari itu, perawatan harus rutin dilakukan agar menghasilkan tanaman yang berkualitas. Tak terkecuali perawatan sayuran kangkung, meskipun proses penanamannya lebih mudah daripada sayuran kebanyakan, kelembapan tanah tetap harus diperhatikan.
Seperti layaknya sayuran lain, Kangkung juga sering diserang hama tanaman. Di SAE Lakuli Warga Binaan yang diberi tanggungjawab untuk perawatan tanaman sebelumnya dibekali oleh pembina tentang bagaiaman cara penaggualangan hama yang menyerang sayuran kangkung. Sehingga Warga Binaan tersebut nantinya selepas habis masa pidanya dan kembali ke Masyarakat, membawa ilmu yang telah diberikan untuk diterapkan ke Masyarakat.