LAPAS KELAS IIA KEDIRI GELAR KEGIATAN DONOR DARAH MEMPERINGATI HARI BHAKTI PEMASYARAKATAN KE-58

Kediri 24/03/2022 – Melanjutkan rangkaian menuju Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-58, Lapas Kelas IIA Kediri menggelar kegiatan donor darah bekerja sama dengan PMI Kota Kediri yang dilaksanakan didepan Kantor TU Lapas Kediri.
Dilaksanakan setelah gelaran apel pembukaan pekan olahraga dan seni Warga Binaan Pemasyarakatan, kegiatan donor darah ini diikuti oleh seluruh petugas Lapas Kelas IIA Kediri. Dengan Donor Darah ini, tidak hanya membuktikan bahwa Lapas Kelas IIA Kediri berkomitmen menjaga kesehatan jajarannya namun juga berkomitmen untuk membantu sesama.
Sesuai dengan selogan PMI “Setetes Darah Anda Menyelamatan Nyawa Orang Lain”, Lapas Kediri telah berkontribusi untuk peduli sesama manusia”Semoga donor darah ini dapat membantu PMI Kota Kediri untuk memenuhi kebutuhan darah,” tutur Kasi Binadik Lapas Kediri (Harry Soeryadi PH).
HUMAS LAPAS KEDIRI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *